Peringatan Hari Pahlawan 2025
Pasuruan, 10 November 2025 - Pemerintah Kabupaten Pasuruan melaksanakan Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025 di halaman Kantor Bupati Pasuruan, Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Pasuruan. Upacara berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat nasionalisme, mengusung tema âPahlawanku Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan.â
Hadir sebagai tamu kehormatan, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FORKOPIMDA) Kabupaten Pasuruan, Kepala Kesatuan TNI dan POLRI, para ulama, serta Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pasuruan.
Upacara diikuti oleh Satuan setingkat Kompi Polres Pasuruan, Polres Pasuruan Kota, Satpol PP, Karyawan/Wati anggota Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI), Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI), serta para pelajar dari SMA/SMK/MA di wilayah Kabupaten Pasuruan.

Momentum ini menjadi semakin khidmat dengan tampilnya Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Pasuruan, yang dengan penuh tanggung jawab dan kebanggaan mengibarkan Sang Merah Putih. Gerak langkah tegas dan disiplin mereka mencerminkan semangat juang generasi muda penerus bangsa.
Melalui peringatan Hari Pahlawan ini, diharapkan masyarakat Kabupaten Pasuruan dapat meneladani nilai-nilai perjuangan para pahlawan dan terus berkontribusi dalam membangun daerah menuju Pasuruan yang maju dan berdaya saing. ð®ð©
Komentar (0)
Belum ada komentar
Tulis Disini